menggembirakan hati peternak

Monitoring dan Evaluasi Pemberdayaan Ternak Kambing BAZNAS Provinsi Jawa Timur

22/02/2024 | Riska Muji Azizah

Tim Monitoring dan Evaluasi dari BAZNAS Provinsi Jawa Timur kembali melakukan sambang ke Kabupaten Jombang pada Ahad (04/02/2023). Monitoring dan evaluasi dilaksanakan langsung oleh Wakil Ketua II BAZNAS Provinsi Jawa Timur, KH. Ahsanul Haq.

Monitoring dan evaluasi tersebut dikhususkan untuk mengetahui progres dari program Pemberdayaan Ternak Kambing BAZNAS Provinsi Jawa Timur. Siroju Rosidin, Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian, yang turut mendampingi kegiatan tersebut menyampaikan, "Alhamdulillah, kambing pemberian dari Baznas Jatim dalam Program Pemberdayaan Kambing ini sudah banyak progressnya. 5 kambing dari 11 penerima, sudah beranak dan 6 lainnya masih dalam kondisi bunting."

Hal tersebut disambut bangga oleh KH. Ahsanul Haq melihat perkembangan kambing yang cukup baik. Selain itu, kondisi seluruh kambing juga sehat,serta kandang yang bersih. Beliau cukup memberikan apresiasi atas pelaksanaan program peternakan kambing yang digarap oleh BAZNAS Kabupaten Jombang tersebut.

"Bagus. Sudah bagus untuk perkembangan kambingnya. Semuanya berkembang biak dengan baik dan kandangnya juga bagus. Tinggal bagaimana cara merawatnya dengan Istiqomah dan tidak dijual terlebih dahulu. Biarkan hingga berkembang dengan lebih banyak lagi," tutur Kyai Ahsanul, sapaan akrabnya.

Sebagai informasi, Program Pemberdayaan Ternak Kambing ini merupakan program dari @baznasjatim
yang dilaksanakan oleh #baznasjombang
sejak penyerahan hewan ternak kambing kepada 11 penerima di Desa Jarak, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang pada 15 Oktober 2023 lalu.

KABUPATEN JOMBANG

Copyright © 2022 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ